Manfaat Wortel Bagi Burung Kicauan

hobiku23 - Burung kicauan yang suka memakan aneka sayuran dan buah-buahan tentunya kita harus memperhatikan dan dicukupi jenis makanan yang mengandung banyak sekali nutrisi. Hal ini dilakukan agar nutrisi yang ada di sayuran tersebut dapat melindungi atau menjaga burung kicauan dari berbagai macam penyakit. Tak hanya itu saja, sayuran yang dimakan burung juga memiliki banyak manfaat, terlebih lagi untuk memperbaiki kualitas kicauannya.

Dan untuk salah satu jenis sayuran yang memiliki kandungan nutrisi yang cukup tinggi dan juga bisa dikatakan aman dikonsumsi oleh burung kicauan kita, yaitu wortel. Manfaat wortel bagi burung kicauan ini cukup banyak, sama halnya dengan manfaat pada Manusia.

Manfaat Wortel Bagi Burung Kicauan

Kandungan Nutrisi Pada Wortel
Bagi Manusia, wortel tidak hanya bermanfaat untuk menyehatkan pandangan mata saja, akan tetapi juga sangat bermanfaat bagi kesehatan pencernaan, mencegah sakit kanker, dan masih banyak lagi manfaat yang lainnya.

Berbagai macam manfaat yang terdapat pada wortel yang dinikmati oleh Manusia ini disebabkan oleh kandungan nutrisi yang ada di wortel. Diantaranya yaitu Vitamin A, B1, B2, B3, B6, B9, dan C, Kalium, Fosor, Zat besi, Kalsium, Magnesium, dan Sodium.

Manfaat Wortel Bagi Burung Kicauan
Kandungan nutrisi yang ada pada wortel tersebut juga baik sekali untuk diberikan pada burung kicauan yang Anda pelihara. Burung kicauan pemakan sayuran dan buah-buahan memang dianjurkan untuk mengkonsumsi sayur wortel.

Wortel ini bisa dijadikan sebagai pakan harian maupun untuk selingan yang pemberiannya dapat Anda berikan beberapa kali dalam seminggu. Sedangkan untuk manfaat wortel bagi burung kicauan adalah sebagai berikut :

Memperindah Warna Bulu Burung
Burung kicauan seperti halnya Kenari dan Love Brid apabila Anda memberikan wortel sangat akan bermanfaat. Terlebih lagi untuk menjaga dan memperindah warna bulunya. Kualitas bulu dari burung kicauan yang suka makan wortel tidak akan mudah pudar dan kusam. Hal ini disebabkan dalam wortel memiliki kandungan Karoten yang bisa untuk mempertahankan warna bulu yang ada pada burung kicauan.

Menjaga Kesehatan Mata Burung
Dan untuk menjaga kualitas pengelihatan burung kicauan agar tidak mengalami rabun sebaiknya Anda rutin memberikannya pakan wortel. Sebab, didalam wortel ini sangat kaya dengan kandungan Vitamin A yang bisa mencapai 50%. Banyaknya kandungan Vitamin A yang ada pada wortel ini bisa menjadikan mata burung kicauan Anda terhindar dari ragam penyakit mata. Diantaranya seperti bengkak, katarak, serta penyakit belekan.

Menjaga Kesehatan Organ Tubuh Pada Burung
Burung kicauan yang sering memakan wortel rupanya tak hanya terjaga matanya dari kebutaan, akan tetapi, manfaat wortel bagi burung kicauan juga bisa untuk menjaga organ tubuh yang lainnya. Sebab, didalam wortel ini mengandung nutrisi yang bagus untuk menguatkan tulang, bulu, dan bagian yang lainnya. Sehingga, apabila burung kicauan memakan wortel maka tubuh burung itu akan sulit terserang penyakit. Meskipun sedang berada dalam cuaca yang tidak mendukung.

Pemberian Wortel Untuk Burung
Anda dapat memberikan wortel tersebut langsung dengan dipotong kecil-kecil terlebih dahulu. Selain itu bisa juga Anda memasaknya agar kontur dagingnya menjadi lebih lembut untuk memudahkan burung memakanya.

Agar bisa tahan lebih lama, Anda bisa juga mengubahnya menjadi tepung wortel. Manfaat tepung wortel bagi burung kicauan juga sangatlah banyak. Namun, sebelum mengolahnya Anda harus mencuci dengan bersih terlebih dahulu. Atau Anda bisa memberikan wortel yang segar, yang mana jumlah nutrisinya masih banyak.

Ok sobat hobiku23, semoga ulasan kami di atas ini bermanfaat untuk kita semua ya. Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan bertanya di kolom komentar kami dibawah ini. Terimakasih telah berkunjung, sukses selalu untuk Anda semua.

Download Mp3 Suara Burung Untuk Masteran DI SINI

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel